Malam Apresiasi Pemenang Blogger I Love Banyuwangi
01.53Kamis malam (31/10) tepatnya berada di halaman belakang Pendopo Saba Swagata Banyuwangi, malam apresiasi pemenang Blogger I love Banyuwangi cukup meriah. Acara tersebut dihadiri langsung Bupati Abdullah Azwar Anas, dengan didampingi Public Relation (PR) PT Telkom wilayah Jatim Ivone Andayani dan Kandatel Banyuwangi Putro Dewanto. Penyerahan hadiah ini merupakan salah satu bentuk apresiasi Pihak Telkom atas prestasi para blogger dalam usaha memajukan pariwisata Banyuwangi.
Ke-20 jawara yang terpilih ini terjaring dari 600 peserta
yang terdiri atas pelajar SMP dan SMA, yang telah meng-unggah sebanyak
1700 tulisan di blog ilovebanyuwangi.com. Tema yang diusung beragam,
tujuannya adalah mengajak para pemuda Banyuwangi untuk mempromosikan Banyuwangi
secara nasional maupun Internasional.
Sebelumnya
acara dimulai dengan konfrensi pers tentang BTDI. BTDI sendiri adalah
Banyuwangi Tour De Ijen. Acara ini digelar kali kedua setelah sukses di tahun
2012. Peserta BTDI diikuti dari mancanegara. Diantaranya Denmark, Spanyol,
Brunai, Malaysia, Singapura, Jepang, dan negara lainnya. Dalam konferensi pers
ini banyak pihak media Nasional maupun lokal yang meliput.
Setelah
acara konferensi Pers selesai, acara selanjutnya adalah malam apresiasi.
Sebelum digelar, tamu undangan dipersilahkan menikmati makan malam yang
disediakan. Para tamu undangan diantaranya relawan TIK, Kampung blogger, yatim
piatu, dan ke-20 pemenang blogger Competition. Selain penyerahan hadiah, acara
juga dilanjutkan dengan santunan yatim piatu.
Berikut
ke-20 pemenang lomba blogger I Love Banyuwangi beserta judul karya.
1.
PAGLAK DAN KILING “Budaya Agraris Suku Osing” (M. Khusaini)
2.
KUWUNG BUDAYA BANYUWANGI (Cita Deril)
3.
Banyuwangi is My Inspiration (Rizal Yusirwan)
4.
Banyuwangi dan Dunia (Agil Bayu Sagita)
5.
I Love Banyuwangi, Everytime, Everywhere and Everything (Gusti
Bagus)
6.
PRAJURUT BANYUWANGI TUNJUKKAN AKSIMU ! (Putri Angie L.)
7.
WONDERFUL THE SUNRISE OF JAVA (Garid Adam Baktiar)
8.
I Love Banyuwangi (Juliar Alsi Perdana)
9.
Cara Mencintai Banyuwangi dengan 4 M (Mega Pratiwi)
10. Batik
Gajah Oling (Villia Chris Diana)
11. I
Love Banyuwangi, I Care Banyuwangi (Wawan Tanra Juliyant)
12. Cikal
bakal Kemajuan Banyuwangi yang Kini Mulai Tampak (Reyazandi Lbc)
13. I
LOVE BANYUWANGI “ADAT NGOSEK PONJEN” (Arrofi Nur Risyandi)
14. Banyuwangi
Emang Joz Gandos Deh (Widya Bratha Sheftyawan)
15. Gending
Banyuwangi (Rio Sagita)
16. Rumah
Adat Tikelbalung, Tak Lekang Dimakan Zaman (Fitrika Yogismawati)
17. Geredoan
“Mencari Jodoh Khas Banyuwangi” (Dio Kevin)
18. Banyuwangi
Digital Society – Teknologi Informasi untuk Banyuwangi yang Lebih Depan (Laily
Bachdim Lilyhachi)
19. PERDA
BUSANA ADATKU (?) (Eldiani Aulia)
20. Kisah
Pilu di Balik Indahnya Kawah Ijen (Farah Maulida)
Setelah
penyerahan hadiah, semua pemenang mengambil gambar bersama Bapak Bupati. Acara
selanjutnya ialah tanya jawab seputar Banyuwangi. Terlebih ke-20 pemenang yang
diharapkan memiliki saran, ide, dan pertanyaan yang mampu memberi pencerahan
terhadap kemajuan Banyuwangi.
Harapan
dari Bupati, Bapak Abdullah Azwar Anas, semoga pemenang blogger I love
Banyuwangi terus berkarya demi kemajuan Banyuwangi. Ikut andil dalam pariwasata
Banyuwangi dalam dunia maya. Seperti posting tentang Banyuwangi agar masyarakat
Nasional maupun Internasional tertarik mengunjungi Banyuwangi.
Jayalah
Banyuwangi :)
1 komentar
Jika ada situs yang terbaik kenapa pilih yang lain? mari bergabung bersama kami di intanqq.com ^^
BalasHapus7 game dalam 1 ID
Game yang di sediakan oleh intanqq:
* Sakong (New Game)
* Bandar Poker (New Game)
* BandarQ (Hot Game)
* Poker
* Domino
* Capsa Online
* AduQ
Kelebihan:
* Minimal Depo dan WD Rp 15.000
* Proses dana cepat
* Bonus cashback harian 0,3%
* Bonus extra cashback
* Bonus referal 10% + 10%
* No robot
Kami tunggu kehadirannya ^^
Pin BBM: 2AD20246